Edukasi Melalui Video: Upaya Peningkatan Pengetahuan Ibu Hamil Tentang Postpartum Blues

Authors

  • Sentot Imam Suprapto Universitas Strada Indonesia
  • Agusta Dian Ellina Universitas Strada Indonesia
  • Ni Wayan Manik Parwati Institut Teknologi dan Kesehatan Bali
  • I Nyoman Dharma Wisnawa UPTD Puskesmas III Dinas Kesehatan Kecamatan Denpasar Utara

DOI:

https://doi.org/10.37294/jai.v5i1.781

Abstract

ABSTRAK

Postpartum blues merupakan masalah psikologis yang sering dialami ibu pada masa nifas dan dapat berdampak negatif terhadap kesehatan ibu maupun perkembangan bayi jika tidak ditangani sejak dini. Salah satu upaya pencegahan yang efektif adalah pemberian edukasi kesehatan pada ibu hamil trimester III. Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan ibu hamil mengenai pencegahan postpartum blues melalui media edukasi berbasis video.  Metode pelaksanaan dilakukan dengan penyuluhan interaktif, pemutaran video edukasi, serta sesi diskusi dan tanya jawab. Partisipan dalam pengabdian ini adalah 24 ibu hamil yang datang pada kelas hamil di Puskesmas III Denpasar Utara. Evaluasi dilakukan dengan membandingkan tingkat pengetahuan sebelum dan sesudah kegiatan melalui kuesioner sederhana serta ujian efektivitas video dengan uji wilcoxon. Hasil kegiatan menunjukkan adanya peningkatan pengetahuan ibu hamil mengenai faktor risiko, tanda dan gejala, serta strategi pencegahan postpartum blues. Adapun hasil dari penyuluhan sebelum diberikan video edukasi sebagian besar responden (70,8%) memiliki pengetahuan cukup tentang postpartum blues sedangkan setelah diberikan edukasi sebagian besar mitra memiliki pengetahuan baik yaitu 83,3%. Hasil analisis perbedaan menggunakan uji wilcoxon didapatkan perbedaan pengetahuan ibu hamil sebelum dan sesudah diberikan edukasi tentang postpartum blues dengan nilai p-value sebesar <0,001.  Terjadi peningkatan pengetahuan ibu hamil setelah diberikan edukasi mengenai postpartum blues. Diharapkan ibu hamil dapat lebih proaktif mencari informasi terkait kesehatan psikologis pada masa nifas, serta memperkuat dukungan emosional dan sosial untuk mencegah munculnya postpartum blues. Bagi tenaga kesehatan khususnya pemegang program KIA, disarankan untuk menjadikan edukasi dengan media video mengenai pencegahan postpartum blues sebagai bagian dari program rutin antenatal care (ANC) dan kelas ibu hamil.

 

Kata kunci : Video, edukasi, ibu hamil, postpartum blues

Author Biography

Ni Wayan Manik Parwati, Institut Teknologi dan Kesehatan Bali

Published

2025-11-01

How to Cite

Suprapto, S. I., Ellina, A. D., Parwati, N. W. M., & Wisnawa, I. N. D. (2025). Edukasi Melalui Video: Upaya Peningkatan Pengetahuan Ibu Hamil Tentang Postpartum Blues. Jurnal Abdimas ITEKES Bali, 5(1), 17–24. https://doi.org/10.37294/jai.v5i1.781

Issue

Section

Articles